:)

Peribahasa


Ada Batang cendawan tumbuh
Tak pernah berputus asa untuk mencapai cita-cita

Ada batang cendawan hidup
Dimana manusia bermukim berada,pasti di situ ada rezeki

Ada Bangkai ada kering
Dimana ada perempuan,disitu ada lelaki

Ada Bunga Ada lebah
Tempat yang banyak mendatangkan rezeki pasti banyak pula orang yang berdatangan

Ada Ladang Ada Belalang
Asal mau berusaha pasti memperoleh keberhasilan

Ada Udang di balik batu
Mempunyai keinginan yang disembunyikan

Asal ada kecilpun Pada
Kalau belum mendapatkan rezeki yang banyak,sedikitpun tak apa

Ada gula ada Semut
Dimana ada banyak kenikmatan,disitu banyak orang yang  berdatangan

Ada sama dimakan tak ada sama di tahan
Bersama-sama berbahagia bersama-sama menderita

Ada sampan hendak berenang
Ada jalan mudah yang di tempuh,tetapi yang lebih sulit dan berat justru yang di cari

Ada Rotan ada Duri
Ada saatnya bersenang-senang ada pula waktunya bersedih

Ada Air ada Ikannya
Dimana kita tinggal disitu kita mendapat rezeki

Air susu dibalas dengan air tuba
Kebaikan di balas dengan kejahatan

Angan-angan menerawang ke langit
Mengharapkan sesuatu di luar kemampuannya

Api nan tak kunjung padam
Semangat akan hidup selama-lamanya dan tak pernah mati

Asing maksud asing sampai
Lain tujuan,lain pula yang di capai

Awak sakit daging menimbun
Orang kaya selalu merasa kekurangan


Bagai Air di atas daun talas
Orang yang pendiriannya tidak tetap

Bagai Anjing Dan kucing
Selalu bertengkar tak pernah rukun

Bagai Api Dan Asap
Suatu persahabatan tidak akan dapat di pisahkan

Bagai burung dalam sangkar
Orang yang tidak mempunyai kebebasan

Bagai kebakaran jenggot
Orang yang sedang kebingungan

Bagai Lampu yang kehabisan Minyak
Orang yang hidupnya kekurangan

Bagai memasuki jaring Laba-laba
Orang yang mengalami kesulitan

Bagai mencari jarum di tumpukkan Jerami
Mengerjakan pekerjaan yang sangat sulit

Bagai menjaring angin
Melakukan pekerjaan yang tidak bermanfaat

Bagai jatuh di atas kasur
Orang yang sednag mempunyai kebahagiaan

Bagai rambut di belah tujuh
Mengerjakan pekerjaan yang sulit

Bagai Telur di ujung tanduk
Dalam keaadaan yang menghawatirkan

Belum bergigi hendak menggigit
Orang bodoh yang berlagak seperti orang pandai

Berat sama di pikul ringan tak di jinjing
Suatu pekerjaan akan lebih baik bila di lakukan secara bergotong royong

Bergendang Paha
Merasa Senang melihat orang lain celaka

Berhati baja berurat kawat
Orang yang berpendirian Kuat

Bunga kembang menunggu layu
Kehidupan hanya bersifat sementara,suatu saat pasti ada akhirnya


Cacing hendak menjadi Ular
Mengharapkan sesuatu yang tidak di sesuaikan dengan keadaan

Cepat kaki ringan tangan
Mudah diperhatikan serta tugasnya bisa diselesaikan dengan baik

Cinta Itu Buta
Cinta itu membutakan sesuatu

Cuka diminum pagi hari
Suatu barang yang teramat benci

Cepat tangan
Orang yang suka mengambil harta orang lain

Cakap berlauk-lauk makan dengan lada
Lagaknya seperti orang kaya saja,namun sebenarnya hidupnya sangat miskin

Cerdik bagai ekor kerbau
Orang yang sangat bodoh,sehingga selalu menyusahkan keluarganya

Colak-colak berganti asah
Sesuatu barang yang dapat dipergunakan walaupun hanya bersifat sementara

Cacing hendak menelan naga
Rakyat kecil ingin melawan penguasa

Cepat tangan terjembakan, cepat kaki terlangkahkan, cepat mulut terkatakan
Orang yang lamban dalam segala hal akan mencelakakan dirinya sendiri

Cerdik terkedik, bingung terjual
Terkadang orang itu pandai masih juga tertipu orang lain,namun sebaliknya orang dungu juga menjadi sasaran (makanan) orang pandai

Cengkeling bagai ular di pukul
Terlalu banyak tingkah karena sedang marah

Cabik-cabik bulu ayam, lama-lama tercantum pula
Perselisihan yang mudah untuk di damaikan

Cincin emas takkan tampan bersama kaca
Seorang gadis cantik dan kaya, mendapatkan suami yang miskin dan jelek wajahnya

Cinta Buta
Cintanya memang sungguh-sungguh, tetapi tanpa berfikir (tidak memandang) harta

Condong yang akan menimpa
Perbuatan yang sangat membahayakan

Cakap berdengar-dengar, tumit diketing
Orang yang banyak cakap, tetapi amat penakut